Trending

Habari Aja

Bupati dan Wabup Balangan Serahkan Bantuan kepada Korban Kebakaran Desa Galumbang

 

 BANTUAN: Bupati Balangan Abdul Hadi bersama Wakil Bupati Balangan Akhmad Fauzi turun langsung menyerahkan bantuan - Foto Hum

HABARIAJA.COM, BALANGAN – Pascakebakaran yang terjadi pada Kamis malam di Desa Galumbang, Kecamatan Juai, Bupati Balangan Abdul Hadi bersama Wakil Bupati Balangan Akhmad Fauzi turun langsung menyerahkan bantuan kepada para korban, Jumat (16/1/2026).

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan sebagai bentuk respons cepat Pemerintah Kabupaten Balangan terhadap musibah kebakaran yang menimpa warga setempat. Bantuan disalurkan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial Kabupaten Balangan.

BACA JUGA: KONI Balangan Resmi Buka Penjaringan Ketua Umum Periode 2026–2030

Bupati Balangan Abdul Hadi mengatakan, kehadiran pemerintah daerah bertujuan untuk meringankan beban warga yang terdampak kebakaran serta memastikan kebutuhan dasar korban dapat terpenuhi.

“Kami hadir untuk meringankan beban keluarga kita yang tertimpa musibah kebakaran. Pemerintah daerah melalui BPBD dan Dinas Sosial memberikan bantuan berupa keperluan dapur, sembako, perlengkapan tidur, serta bantuan untuk mendukung pembangunan rumah,” ujarnya.

Abdul Hadi juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran terkait yang telah bergerak cepat dalam penanganan kebakaran. Ia bersama Wakil Bupati Balangan turut menyampaikan rasa prihatin dan belasungkawa kepada para korban atas musibah yang terjadi.

Sementara itu, salah satu korban kebakaran, Saputra, mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Balangan. Ia berharap bantuan tersebut dapat membantu keluarganya untuk segera bangkit dan membangun kembali rumah yang terdampak.

BACA JUGA: Telkomsel Salurkan Bantuan Bagi Masyarakat Terdampak Banjir di Beberapa Wilayah di Kalsel

“Ulun banyak-banyak berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati atas bantuan yang diberikan kepada korban kebakaran. Mudah-mudahan kami bisa membangun rumah secepatnya kembali,” ungkap Saputra.

Saputra menuturkan, kebakaran terjadi pada malam hari dengan kobaran api yang cukup besar. Saat kejadian, keluarga berupaya menyelamatkan barang-barang yang masih bisa dikeluarkan, meskipun sebagian besar perabot rumah tangga tidak dapat terselamatkan. (mcb/ns/ak)

Lebih baru Lebih lama